
Pasang Surut Hubungan Sabrina Dan Daddy Corbuzier
Pasangan Daddy Corbuzier dan Sabrina Chairunnisa akhirnya menikah pada tanggal 6 Juni 2022.
Pasangan yang telah berpacaran 9 tahun ini ternyata mengalami pasang surut dalam perjalanan cinta mereka.
Dalam sebuah Podcast terungkap jika sempat terjadi keraguan-raguan untuk menikahi Sabrina. Tetapi selayaknya pasangan yang mengalami pasang surut dalam hubungan
Seiring berjalannya waktu Daddy menemukan sosok Sabrina adalah wanita penyabar yang bisa mencintainya dan anaknya.
Ketika ditanya oleh Densu dalam podcastnya. Mengapa memilih sabrina?.
“Ketika anda menanyakan seperti itu seperti anda ngeluh sama tuhan kenapa saya? Terus Tuhan menjawab kenapa tidak?
Jadi ya kalau ditanya kenapa? Karena kita pacarannya udah lama, sembilan tahun dan ada anak yang harus Gue jaga”. Jawab Daddy.
Anak menjadi alasan Daddy menunda pernikahan
Azka Corbuzier anak kandung Daddy Corbuzier dari pernikahan sebelumnya menjadi alasan terkuat mengapa pernikahan mereka tertunda sampai sembilan tahun lamanya.
“menunggu dia dewasa, karena gue berpikir gue harus menghabiskan waktu Full konsentrasi untuk Azka. kata Daddy
Karena setelah menikah pasti akan ada aturan-aturan, mungkin ibu sambungnya akan intervensi dia, dan Gue nggak mau itu terjadi”. lebih lanjut Daddy menjelaskan.
“Kedewasaan Azka terlihat saat dia sudah lebih mandiri, bisa lepas tidur tanpa ayahnya, mulai punya pacar, dan bahkan berani bertarung tinju di atas ring dengan vicky prasetyo”. Kata Daddy
Perlu diketahui bahwa Daddy dan Sabrina terpaut umur yang lumayan jauh, yaitu 15 tahun, tetapi perbedaan usia ini bukanlah suatu penghalang bagi jalinan cinta mereka.
Nyatanya mereka bisa mempertahankan usia pacaran mereka sampai sembilan tahun dan akhirnya menikah.
Bahkan dalam suatu kesempatan Sabrina mengatakan tidak pernah terjadi pertengkaran hebat selama mereka menjalin hubungan.
Ketika Netizen banyak yang mempertanyakan kenapa baru sekarang menikah, Daddy menjawab ya karena memang sudah waktunya, karena pacaran mereka sudah lama.
Meskipun banyak yang mempertanyakan kenapa nikah diam-diam dan terkesan dadakan.
Dengan santai Daddy mengatakan jika bukan menikah diam-diam karena nyatanya dihadiri dan disaksikan oleh para tamu undangan, meskipun hanya keluarga besar dari kedua belah pihak.
Pernikahan ini sudah direncanakan bahkan sebelum lebaran. Kata Gus Miftah sebagai juru bicara sekaligus teman Daddy. Tetapi memang Daddy ingin konsepnya sederhana.
Daddy menginginkan pernikahan ini tidak mengundang banyak wartawan dan tamu undangan, cukup disaksikan keluarga dekat, karena konsep menikah menurutnya yang penting “sah bukan wah”.
Tetapi nyatanya pernikahan mereka tidak bisa di bilang sederhana, Daddy mengungkapkan bahwa pernikahan sesederhana itu menghabiskan biaya tidak kurang dari 1 Milyar.
Pasalnya Sabrina, Sang mempelai wanita menggunakan jasa perancang busana dan dekor pengantin termahal dengan Budget ratusan juta rupiah.
Daddy bahkan mengatakan bahwa biaya ini diluar ekspektasinya. Karena dia menginginkan konsep yang sederhana dalam pernikahannya. Bahkan dia merasa “tertipu” dengan calon istrinya.
Daddy mengatakan ternyata konsep sederhana bagi seorang wanita adalah tidak mengundang banyak tamu, sedangkan Sabrina beranggapan bahwa “sederhana bukan berarti murahan”.
Alhasil konsep sederhana dalam pernikahan Daddy dan Sabrina adalah menikah dengan tidak mengundang banyak tamu undangan,
tetapi dibungkus dengan konsep yang mahal. Akhirnya Daddy mengatakan jika ini bukan salah istrinya, karena memang dari awal dia telah menyerahkan urusan pernikahan ini kepada Sabrina dan dia telah menyetujuinya.
Dengan demikian apapun yang membuat istrinya bahagaia. Ya sudahlah. Pungkasnya.